You are currently viewing MANFAAT LAPORAN ARUS KAS BAGI INVESTOR & KREDITOR YANG PERLU ANDA KETAHUI

MANFAAT LAPORAN ARUS KAS BAGI INVESTOR & KREDITOR YANG PERLU ANDA KETAHUI

Statment of cash flow atau yang biasa dikenal dengan laporan arus kas adalah suatu komponen dari laporan keuangan yang menyajikan informasi tentang penerimaan dan pengeluaran kas yang terjadi pada suatu periode tertentu. Laporan aliran kas merupakan salah satu laporan wajib yang harus dibuat oleh seorang pengusaha, entitas, organisasi, atau perusahaan.

Untuk membuat laporan arus kas, Anda membutuhkan dua data penting, yaitu catatan penerimaan kas dan catatan pengeluaran kas. Catatan penerimaan kas ini seperti pendapatan tunai, investasi yang dilakukan secara tunai. Sementara catatan pengeluaran kas meliputi pengeluaran atas beban-beban yang dibayar, pengeluaran untuk investasi dengan tujuan ekspansi bisnis juga masuk pada aktivitas ini.

Selain sebagai kewajiban, laporan aliran kas dibuat juga karena memiliki banyak manfaat yang akan Anda peroleh. Salah satu nya adalah melihat posisi keuangan dengan cepat dan mudah. Jika arus kas bersih menunjukan angka positif maka artinya perusahaan mendapatkan keuntungan atau laba dan sebaliknya jika menunjukan angka negatif artinya perusahaan mengalami defisit. Selain itu, bagi Anda yang ingin mendapatkan modal tambahan dari investor atau kreditor, laporan arus kas juga bisa menjadi informasi penting yang bisa menjadi dokumen pendukung untuk menilai sebuah perusahaan. Di bawah ini adalah beberapa manfaat laporan arus kas bagi Anda yang ingin mengajukan pinjaman modal atau mendapatkan investasi bisnis.

Kemampuan Perusahaan Menghasilkan Kas di Masa Depan

Salah satu tujuan laporan keuangan adalah memberikan informasi yang dapat digunakan untuk memprediksi masa depan. Pada laporan arus kas, investor atau kreditor dapat melihat hubungan antar kegiatan pada perusahaan. Misalnya, melihat hubungan pendapatan yang dihasilkan pada periode berjalan dengan arus kas bersih dari kegiatan operasional. Selain itu, investor dan kreditor juga dapat melihat arus kas dari aktivitas operasi dengan penurunan atau kenaikan kas. Dengan begitu, mereka dapat lebih mudah menilai kemampuan perusahaan untuk menghasilkan kas di masa depan. Di sisi lain, mereka juga dapat mem-forecast jumlah aliran kas yang dapat dihasilkan untuk periode berikutnya.

Perbedaan Laba dan Kas Bersih yang Dihasilkan Dari Aktivitas Operasi

Selain laporan arus kas juga terdapat laporan laba rugi yang wajib dibuat. Pada laporan laba rugi, investor atau kreditor dapat mengetahui laba atau keuntungan yang diperoleh perusahaan. Dari keuntungan tersebut, mereka dapat menilai kesuksesan suatu perusahaan. Namun, terdapat pendapat yang tidak setuju atas hal tersebut. Sanggahan tersebut disebabkan karena dasar yang digunakan pada laba rugi adalah akrual sehingga untuk membuat prediksi di masa depan kurang tepat. Berbeda dengan hal tersebut, kas bersih yang dihasilkan dari aktivitas operasi dinilai lebih reliabel. Sehingga dengan membandingkan kedua perbedaan antara laba bersih dan arus kas bersih, kreditor atau investor dapat mengetahui penyebabnya. Dengan begitu, mereka dapat mengambil keputusan dengan mudah dan tidak hanya bersumber dari satu macam informasi.

Kemampuan Entitas Membayar Utang

Melalui laporan arus kas, pihak-pihak yang berkepentingan seperti kreditor, investor, dan lainnya dapat langsung menilai dan mengetahui kemampuan dari perusahaan untuk membayar dividen, utang, dan kewajiban-kewajiban lainnya. Seperti yang diketahui, kas adalah salah satu aset perusahaan yang penting dan harus ada. Jika perusahaan tidak memiliki kas maka dapat dipastikan operasional perusahaan akan terganggu. Lihat saja karena tidak memiliki kas yang cukup, perusahaan tidak akan bisa membeli barang atau bahan, tidak bisa membayar pengeluaran-pengeluaran yang terjadi, selain itu kewajiban yang seharusnya dilunasi juga menjadi bermasalah. Oleh karena itu, hal tersebut tidak dapat dibiarkan begitu saja. Selain berpengaruh untuk pihak internal secara langsung juga untuk pihak eksternal.

Melihat Investasi & Pembiayaan Yang Dilakukan

Laporan arus kas dibagi menjadi tiga aktivitas utama, yakni aktivitas operasi, investasi, dan pembiayaan. Dengan melihat laporan arus kas pada aktivitas investasi dan pembiayaan, kreditor dan investor dapat melihat dan mengerti kegiatan investasi dan pembiayaan apa saja yang dilakukan oleh perusahaan. Caranya adalah dengan melihat pembelian dan penjualan aktiva dari kegiatan investasi. Sementara dari aktivitas pembiayaan, mereka dapat melihat informasi tentang prive, investasi dari pemilik, serta kegiatan peminjaman dan pelunasan kewajiban yang terjadi pada suatu periode.

Mengingat pentingnya laporan keuangan arus kas ini, sebagai seorang pengusaha Anda dapat mulai membuatnya. Dengan memiliki laporan keuangan lengkap, Anda akan lebih mudah dalam mengajukan pinjaman modal atau mendapatkan modal besar dari investor.

Konsultasikan keluhan keuangan bisnis anda pada kami, siap membantu apapun kendala keuangan anda. Kami menyediakan berbagai macam jasa keuangan diantaranya :

  1. Jasa Pembukuan dan Jasa Akuntansi /Accounting Services
  2. Jasa Penyusunan Laporan Keuangan 
  3. Jasa Audit (Rekanan Kantor Akuntan Publik Terdaftar)
  4. Financial Management Services/ Jasa Konsultasi Manajemen & Manajemen Keuangan
  5. Tax Services/ Konsultasi Perpajakan
  6. Jasa Konsultasi Manajemen
  7. Jasa Pelatihan (Training Akuntansi dan Software Akuntansi)

Leave a Reply